Display

Display

Tempat wisata Hitz di Purwokerto

Tempat Wisata Hitz di Purwokerto

Purwokerto salah satunya yang menunjukkan eksistensinya menghadirkan wisata alam yang sudah dikemas sedemikian rupa menjadi wisata yang apik. Namun, kota ini juga memberikan berbagai jenis wisata lainnya yang sayang jika anda tidak mengunjunginya.

Berikut beberapa tempat wisata di Purwokerto yang wajib anda kunjungi.

Small World Purwokerto

Small World Purwokerto adalah sebuah tempat wisata di kota Purwokerto yang merupakan salah satu destinasi wisata edukasi berupa bangunan miniatur sebuah tempat-tempat / monumen-monumen nasional yang berada di seluruh penjuru dunia.
Salah satu taman wisata dunia mini yang lokasinya tidak jauh dari pusat kota Purwokerto ini tepatnya di daerah Baturaden sekitar 17 km dari pusat kota Purwokerto merupakan salah satu tempat wisata yang menarik perhatian banyak orang.
Sejak mulai di buka pada tahun 2017 lalu, taman wisata minatur dunia ini sontak menarik perhatian masyarakat banyak di seluruh nusantara ini, bahkan setiap harinya tidak hanya wisatawan atau para traveler di wilayah Kabupaten Banyumas saja melainkan berbagai wisatawan dari berbagai wilayah yang berada di Indonesia yang penasaran dengan salah satu taman minatur dunia ini.

Pancuran Pitu Baturaden

Masih membahas tentang lokasi wisata yang berada di kawasan wisata alam baturaden. setelah membahas tentang wisata keluarga kini tim kami akan membahas wisata alam yang menarik.
Yaitu Pancuran Pitu Baturaden, pancuran pitu merupakan sebuah tempat pancuran yang berjumlah 7 pancuran, dan uniknya batuan tersebut berwarna kuning belerang.

Curug Gede Purwokerto

Masih seputar Wisata alam purwokerto yang tak habisnya untuk di bincangkan. Yaitu curug gede yang juga berlokasi di kawasan wisata baturaden dan tepatnya di berada di desa ketenger. Curug ini mempunyai tinggi sekiatar 50 meter dari dasar air terjun.
Untuk mencapai ke lokasi ini di butuhkan perjuangan yang agak berat karena harus melewati jalan yang licin dan mengitari lembah karena lokasi nya yang berada di bawah lembah atau bukit. Bagi anda traveler sejati pasti suka dengan trip menuju wisata air terjun tersebut.

Curug Ceheng Purwokerto

Masih membahas tentang curug yang ada di purwokerto, yaitu curug ceheng yang berlokasi di kaki gunung selamet sebelah timur tenggara.
air terjun ini memiliki ketinggian ketinggian 13 meter dari dasar air terjun. karena letaknya yang berada di kaki gunung hawa udara di sekitaran air terjun tersebut selalu sejuk di tambah denga hijaunya pepohonan yang tumbuh di sekitaran air terjun tersebut.
Curug Cipendok
Masih mereview tentang wisata air terjun yang berada di purwokerto yaitu curug cipendok. curug ini berlokasi di wilayah kawasan Perhuatani Kesatuan Pemangku Hutan ( KPH ) Banyumas.
Curug ini masih terasa bersih terjaga dan masih jarang orang yang tahu tempat ini. curug cipendok sendiri mempunyai ketinggian 93 meter dari dasar air tejun. tempat wisata ini rekemended banget bagi anda traveler yang suka dengan tantangan dan petualangan.
Telaga Sunyi Baturaden
Jika wonosobo memiliki telaga menjer yang begitu eksotik, purwokerto juga mempunyai telaga yang tak kalah eksotiknya, yaitu telaga sunyi. Disebut telaga sunyi karena air dilokasi tersebut sangat tenang dan kondisi alam sekitar yang begitu hening sehingga di namailah telaga sunyi.
namun tempat tersebut tidak seluas telaga menjer, tempat tersebut sebenarnya hanya aliran sungai yang agak lebar dan mempunyai air yang tenang.

Mata Air Panas Kalibacin

Setelah anda lelah mengunjungi berbagai obyek wisata di purwokerto yang begitu beragam alangkah baiknya melepas lelah dengan berendam di air mata air panas kalibacin yang terletak di Desa tambak negara kecamatan rawalo banyumas.
Demikian pembahasan kali ini semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tempat wisata Hitz di Purwokerto"

Posting Komentar